Borobudur Temple

By Si Anak Rimo - June 15, 2016



Candi Borobudur
Aku bersyukur bisa mengunjungi Candi Borobudur pertengahan tahun 2016 lalu, sebuah mahakarya atas suatu peradaban manusia di Bumi Indonesia yang dibangun oleh Raja Syailendra pada masa silam, mahakarya yang tercatat dalam daftar peninggalan sejarah dunia ( World Wonder Heritages ) oleh UNESCO. Selain itu, candi ini merupakan salah satu dari tujuh keajaiban dunia.  Candi yang memiliki tinggi 34,5 meter ini berbentuk pundak berundak yang terdiri atas enam tinggkat berbentuk bujur sangkar, tiga tingkat berbentuk bundar melingkar dan sebuah stupa utama sebagai puncaknya. Gaya arsiteknya mencerminkan bagaimana kepercayaan dan kehidupan zaman dahulu yang terlukis indah di setiap potongan karyanya.

Candi ini memiliki daya tarik yang luar biasa untuk menarik pengunjung, tidak hanya wisatawan lokal melainkan turis mancanegara tak pernah sepi hadir kemari. Salah satu daya tarik yang dimiliki oleh candi ini ialah kisah Budha yang dipahatkan di sepanjang dinding – dinding candi. Setiap tingkatan terdapat relief – relief indah yang akan dapat kita baca secara runut jika dibaca searah jarum jam. Relief ini menceritakan kisah ramayana dan menggambarkan kondisi masayrakat saat itu yang telah maju terutama dalam sistem pertanian. Ketika berada di puncak, pemandangan yang indah terlihat akan kehidupan masyarakat, aku sempat berpikir bagaimana mungkin ini bisa diciptakan manusia kala itu yang masih belum mengenal teknologi, benar benar luar biasa. 

Sewaktu aku berada disana, ada banyak sekali pengunjung dari berbagai latar belakang usia dan daerah, tak terkecuali bule – bule dari berbagai negara. Terlihat pada gaet menjelaskan sejarah dan cerita di setiap bagian dari candi ini, bahkan mereka datang dalam jumlah yang begitu banyak. Indonesia selalu menarik untuk dikunjungi oleh setiap orang. 

Oa banyak sekali orang mengira candi ini berada di wilayah Yogyakarta, padahal candi ini terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Borobudur terletak di sebalah barat daya kota Semarang, kita butuh jarak 100 km dari Semarang untuk sampai kesini, namun jika dari Yogyakarta hanya berjarak sekitar 40 km atau satu jam perjalanan. Lebih dekat dari Yogyakarta sih, apalagi jalannya banyak lurus sehingga memudahkan kita menuju lokasi.

Aku ingat kata seorang wartawan senior “ sebelum kita menginjakkan kaki di Papua, maka kita belum merasakan Indonesia sepenuhnya “. Aku mau menambahkan bahwa kita belum bisa merasakan Indonesia sepenuhnya jika belum berkunjung ke candi terbesar di dunia ini. Aku percaya bahwa indonesia ini adalah negeri terkaya di dunia akan berbagai hal, mulai dari budaya, bahasa dan adat istiadat yang melekat di masyarakat. 

Begitulah Indonesia, setiap daerah memiliki icon sendiri yang menjadi daya tarik, hampir seluruhnya berbeda dan punya keunikan yang khas.bahkan berbeda kabupaten saja bisa berbeda bahasa dan budaya. Tak terhitung berapa bahasa dan budaya di nusatara ini, belum kutemui negara di muka bumi ini yang keindahan dan kekayaannya seperti Indonesia.

Candi Borobudur merupakan mahakarya manusia yang tak pernah lekang oleh waktu dan pudar oleh hujan. Tak hanya menjadi ikon Magelang atau Jawa Tengah, atau Agama Budha dan Indonesia, melainkan icon dari sebuah peradaban ummat manusia yang harus terus dijaga dan dilestarikan.

Magelang, 04 Maret 2016.

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar