Kumpulan Ide #3 : Pusat Jajanan Kuliner Kota Rimo

By Si Anak Rimo - June 03, 2018

Salah satu ruang terbuka hijau yang kini primadona di Kota Tangerang yakni Taman Potret. /Andika Panduwinata
Malam ini pengen banget menuliskan semua isi kepala yang sudah beberapa hari ingin ditumpahkan. Namun setiap sudah di depan laptop, selalu saja rasa malas dan cerita yang ingin dituliskan seketika hilang, apalagi kalau udah ketemu sama jaringan wifi yang super kencang.  Ada satu ide yang ingin aku ceritakan tentang apa yang pernah ku rasakan dan ku lihat saat masih merantau kala itu.

Setiap kota selain memiliki pusat pemerintahan, juga mempunyai pusat ekonomi yang menopang kehidupan masyarakat di daerah tersebut. Sehingga warga yang ingin bersantai dan menikmati wisata kuliner tak perlu harus keluar daerah, daerah sudah menyediakan kebutuhan warganya. Bagi yang suka travelling atau dinas luar, tentu tidak pas rasanya kalau kita tidak mencoba penganan khas di sana. Beberapa kota di Indonesia bahkan bisa disebut sebagai surganya makanan karena kekayaan jenis masakan di sana. Karena itu, sayang sekali kalau jalan- jalan Anda ke sana tidak diselingi oleh wisata kuliner. Tentu kita sadar bahwa Rimo bukanlah seperti kota yang sudah maju seperti Banda Aceh, Bandung atau Yogyakarta yang punya sejuta wisata kuliner. Tapi setidaknya kita harus memulai membangun pusat jajaran untuk rakyat yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Sebagai kota dengan perputaran dan pertumbuhan ekonomi paling tinggi di Aceh Singkil. Kota Rimo tidak hanya dikenal sebagai pusat perkebunan kelapa sawit, melainkan juga sebagai daerah perdagangan. Sebagai salah satu warga Rimo, saya punya keinginan dan harapan agar kotanya menjadi lebih berwarna dan semakin maju.

Membangun budaya kuliner dan pusat jajanan masyarakat haruslah melihat kaarifan lokal yang beragam di Aceh Singkil. Di Rimo ada banyak sekali suku dan bahasa yang secara tak langsung memperkaya khasanah kuliner dan roda ekonomi masyarakat, karena adanya perbedaan budaya sehingga melahirkan banyak kreativitas. Atas dasar tersebut, perencanaan dilakukan untuk menciptakan sebuah wadah komersial dalam bidang kuliner yang mampu mewadahi kebutuhan warganya.

Aku melihat tentu tak mudah dan tidak juga begitu sulit untuk membangun suatu wadah wisata kuliner di Kota Rimo. Karena daya penunjang yaitu perputaran ekonomi terus menunjukkan kondisi yang baik. Namun diharapkan wadah tersebut mampu mengubah mindset dan memberikan pertumbuhan ekonomi yang baik.

Sebenarnya ide ini bukan lahir begitu saja, tapi lahir dari apa yang kita lihat dan rasakan. Betapa sulit mencari tempat jajaran yang lengkap dan santai di kota ini. Jika kota besar memiliki alun - alun sebagai pusat jajanan dan kuliner, aku juga terpikir bahwa Rimo juga membutuhkan alun - alun, kalau lihat tempatnya sih lebih cocok jika Lapangan Meriam Sipoli dijadikan alun - alun.

Lantas gimana sih cara membangun pusat jajanan kuliner ?

Ada beberapa cara sih yang menurut ku dapat kita tempuh. 

Pertama, tentu kita dapat mengharapkan pemerintah membuka wadah dengan membangun satu alun - alun atau pusat kuliner di tengah kota atau pusat keramaian. Lebih bagus jika dikolaborasikan dengan taman kota seperti gambar di atas. Sehingga selain menikmati sejuknya udara di taman kota, pengujung juga dapat merasakan cicipan kuliner. Nantinya mereka yang berjualan disini akan membayar biaya sewa dll setiap bulan. Ini akan menjadi sumber pendapatan daerah juga yang langsung berhubungan dengan ekonomi masyarakat.

Kedua, Masyarakat yang memiliki lahan kosong dapat menjadikan wadah tempat orang berjualan. Sehingga kita dapat menikmati berbagai kuliner hanya pada satu tempat, tanpa harus jauh berpindah - pindah. Apalagi kita ketahui ada banyak sekali tanah kosong yang tidak digunakan di pusat - pusat keramaian di kota Rimo. Sehingga biaya sewa dll dapat diberikan kepada pihak swasta yang telah membangun dan menyewakan kepada masyarakat. Ada beberapa contoh alun - alun dan pusat keramaian yang ada di beberapa daerah. Namun karena Rimo bukanlah kota besar, kita mungkin dapat mencoba dengan lokasi yang tidak terlalu besar.

Masyarakat yang memiliki lahan tidak perlu khawatir bahwa tanah mereka nantinya akan rusak. Malah dengan dibukanya ini akan menambah nilai jual dan daya tawar tanah tersebut, sekaligus memberi rangsangan usaha kepada daerah sekitarnya. 


Lantas, apa saja sih nantinya yang akan dijual di Pusat Kuliner ?
 

Ya mulai dari pedagang sate, kopi, mie bakso, rujak, mie aceh dll. Pokoknya wadah ini menjadi tempat untuk anak muda dan masyarakat yang ingin berwirausaha. Jika saat ini ada yang ingin membuka usaha, tentu ada hal yang akan dipikirkan terlebih dahulu, yaitu tempat untuk membuka usaha yang sangat sulit ditemukan di Kota Rimo. Wadah ini akan buka setiap hari sih, namun untuk waktu resmi bukanya itu setelah ashar sampai malam. Pengelola wadah ini harus mengatur agar variasi makanan yang dijual nantinya tidak seragam, harus bervariasi untuk memudahkan warga dalam menikmati jajanan.


 Kebetulan Singgah di Fun Taste Street Medan

Tentu, membangun ekonomi tidak dapat dilakukan dengan membuat pusat - pusat ekonomi itu terpisah - pisah. Namun, jika ada satu wadah tempat berkumpulnya seluruh pedagang maka ekonomi itu akan berjalan lebih cepat. Tetapi wadah ini harus didukung semua pihak, terutama pemerintah dalam menyiapkan faktor pendukung seperti lampu dan rambu - rambu lalu lintas dll. Tak perlu harus berdagang besar, tetapi pedagang kecil juga sangat membantu pertumbuhan ekonomi ini.Terus jika ada yang sangsi akan keramaian wadah ini, ada banyak sekali cara yang dapat dilakukan untuk meramaikan wadah ini, seperti setiap malam minggu ada festival music, dll.

Kenapa aku pengen banget daerah ini memiliki alun - alun atau pusat jajanan kuliner yang tersentral di titik - titik ekonomi masyarakat ?. Karena masih minimnya pusat jajanan kuliner dan tempat masyarakat berkumpul baik dalam aktivitas sosial maupun ekonomi. Apalagi Rimo merupakan pasar yang baik untuk dibangun satu tempat wisata kuliner yang sederhana saja, tetapi sejuk dan dapat memberikan suasana berbeda. 

Nanti untuk mengisi tempat ini agar lebih ramai, setiap malam minggu disediakan panggung musik gratis untuk menghibur, tapi cukup untuk akustikan atau musik yang slow dan jauh dari kesan keyboatan gitu. Kita harus dapat menyediakan banyak tempat yang dapat membuat banyak interaksi setiap warga baik dalam silaturahmi maupun ekonomi dll, tak hanya ekonomi yang tumbuh tetapi persatuan dan silaturahmi terbangun melalui jajanan kuliner. Oa kadang aku kebayang sih gimana nanti bisa ajak anak dan istri duduk di pusat jajanan sambil melihat anak di taman. So, Agar lebih menarik dan indah, perlu adanya taman kecil atau apapun yang dapat menambah daya tarik tempat ini, sehingga kalau kita ingin santai bersama keluarga atau sahabat, tentu wadah ini nantinya akan menjadi solusi untuk warganya. 


  • Share:

You Might Also Like

1 komentar

  1. PERMAINAN ONLINE TERBESAR DI INDONESIA

    Website paling ternama dan paling terpercaya di Asia ^^
    Sistem pelayanan 24 Jam Non-Stop bersama dengan CS Berpengalaman respon tercepat :)
    Memiliki 9 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker / domino

    - Adu Q
    - Bandar Q
    - Bandar Sakong
    - Bandar Poker
    - Poker
    - Domino 99
    - Capsa Susun
    - BANDAR66 / ADU BALAK
    - Perang Baccarat ( GAME TERBARU )

    Permainan Judi online yang menggunakan uang asli dan mendapatkan uang asli ^^
    * Minimal Deposit : 20.000
    * Minimal Withdraw : 20.000
    * Deposit dan Withdraw 24 jam Non stop ( Kecuali Bank offline / gangguan )
    * Bonus REFFERAL 15 % Seumur hidup tanpa syarat
    * Bonus ROLLINGAN 0.3 % Dibagikan 5 hari 1 kali
    * Proses Deposit & Withdraw PALING CEPAT
    * Sistem keamanan Terbaru & Terjamin
    * Poker Online Terpercaya
    * Live chat yang Responsive
    * Support lebih banyak bank LOKAL Yaitu : Bca, Bri, Bni, Mandiri, Danamon, Cimb niaga , Permata Bank dan Ocbc Nisp


    Contact Us

    Website http://salamhoki88.com
    WA 1 : +85515769793
    WA 2 : +855972076840
    LINE : SAHABATQQ
    FACEBOOK : https://www.facebook.com/sahabatqq.reborn
    TWITTER : https://twitter.com/SahabatQQ
    YM : cs2_sahabatqq@yahoo.com
    Kami Siap Melayani anda 24 jam Nonstop

    #sahabatQQ #winsahabatQQ #winsahabat #salamhoki88 #windaftar

    ReplyDelete