Kita Akan Selalu Bersama

By Si Anak Rimo - May 29, 2012



Ulasan Andi Munandar 
Kenangan terindah !!

Di dalam foto dan tulisan di atas merupakan sedikit gambaran tentang persahabatan 3 orang pemuda muslim yang memiliki harapan dan cita – cita  yang mulia. Hari itu, awalnya kami mengira akan banyak teman - teman yang ikut serta dalam acara tersebut, tapi ternyata ALLAH SWT memiliki rencana lain, kawan - kawan kami berhalangan untuk ikut serta dalam acara itu. Kami pun akhirnya pergi bertiga, bersama dengan sahabat karib ku Rahmad Hidayat Munandar, ( Calon Bupati Aceh Singkil pada Pilkada 2022, Insya ALLAH ) dan Muharri Aqli ( Calon Kadis Pendidikan Aceh Singkil pada tahun 2022, Insya ALLAH ) menelusuri jalanan aspal sejauh 20 KM menuju Pantai Cemara Indah, Gosong Telaga, Aceh Singkil. Alhamdulillah, lebih kurang 30 menit perjalanan kami lalui akhirnya sampailah kami di depan pantai yang indah dan sangat luas, SUBHANNALLAH.



Singkat cerita, sesampainya di sana kami bercerita akan masa depan kami bagaimana nantinya.Akhirnya kami sepakat bahwa kami :Kami ingin membngun Aceh Singkil, Kami ingin memajukan Aceh Singkil, Kami ingin mencerdaskan warga Aceh Singkil, dan Kami ingin mensejahterakan kehidupan warga Aceh Singkil. Semua hal yang akan kami lakukan di atas di awali dengan mewujudkan cita – cita  pribadi kami terlebih dahulu, dengan ini saya Andi Munandar, bercita - cita menjadi guru BK yang sholeh, yang dapat dijadikan panutan oleh siswa siswinya, dan menjadi pelopor perubahan Aceh Singkil bersama sahabat - sahabatku Rahmad Hidayat Munandar dan Muharri Aqli. Semoga ALLAH SWT mendengar dan mengabulkan do'a kita sahabat – sahabat ku, Amin.

Ulasan Rahmad Hidayat Munandar


Luar biasa dan takkan bisa ku lupakan. Hari itu adalah hari yang mungkin kami nantikan. Hari dimana kami akan berkumpul bersama teman – teman alumni SMA dan teman terdekat yang sudah sangat jarang berjumpa. Ini sebenarnya program kami kalau program satu sukses yaitu sosialisasi dunia kampus kepada adik – adik angkatan dibawah kami.

Sedikit saya ingin bercerita, sebenarnya acara ini menurut ku melahirkan banyak sekali tokoh luar biasa yang ku kenal,tetapi karena ketika itu kami hanya bertiga yang hadir maka aku akan mencoba menjelaskan alur persahabatan kami. Awal perkenalan kami ketika kami masih sama – sama di Sekolah Dasar yang ketika itu membuat sebuah program yang cukup membantu kami dalam menambah khasanah pengetahuan dan jalinan persahabatan diantara anak bangsa. Aku memiliki nama lengkap Rahmad Hidayat Munandar adalah siswa SD Tulaan bersama dengan Muharri Aqli. Kami banyak menghabiskan waktu bersama dalam mengarungi indahnya dunia pendidikan dan  membawa nama harum sekolah tetapi sahabat saya ini lebih memiliki perjalanan yang panjang. Andi Munandar sahabat yang ku kenal ketika SD dan dia berasal dari SD Blok VI baru, kader terbaik dari sekolah sekolah di gugus enam digabungkan dalam sebuah kelas untuk melahirkan lulusan terbaik dan siap tampil dalam berbagai event olimpiade. Mulailah kami akrab dengan teman baru dalam masa pendidikan selama beberapa bulan
.

Ketika kami melanjutkan ke sekolah menengah pertama kami kembali disatukan dalam sebuah wadah pendidikan. Aku berada di kelas 35,Muhari 34 dan Andi 33. Sebuah susunan yang aneh berdasarkan abjad nama kamidan itu benar tersusun rapi.Kami kembali menjadi rekan dalam berbagai perjuangan. Ketika itu saya dan Andi sama sama bertarung untuk menjadi ketua Osis. Saat itu saya terpilih ketika itu dan saya merangkul sahabat saya ini dalam berbagai kegiatan dan mereka tampil super luar biasa.

Saya dan muhari memang dulu bukanlah sahabat yang dekat seperti ini.Saya bukanlah sosok yang memiliki jalan – jalan kehidupan yang lurus,saya termasuk anak yang bandel ketika itu. Kami pernah berkelahi,tidak berteman,dll.Tapi itu masa lalu saya dan kini kami menjadi seperti dua orang saudara yang ku rasa dia juga ikut membantu perjalanan karir dan akademik ku selama ini. Muharri terkadang menjadi aktor di belakang yang menjadi icon penting dalam setiap kegiatan ku. Aku rasa Aku beruntung mengenalnya.

Suatu ketika aku malam itu bertiga bersama Andika dan Syamsul bercerita bagaimana masa masa kami sekolah dulu, canda tawa, haru dan bahagia menyelimuti kami ketika itu dan akhirnya kami berjanji akan membuat sebuah reuni diantara kami alumni SMP angkatan 2004. Setahun kemudian aku dan beberapa alumni yang luar biasa sukses melaksanakan reuni itu di sebuah tempat yang indah dan penuh dengan keheningan.Rindu ku kepada semua teman – teman ku mulai terobati ketika itu. Mereka berdua menjadi salah satu tokoh penggerak yang siap 24 jam ketika itu. Reuni itu telah melahirkan berbagai kader terbaik alumni kami dan aku tak mungkin menyebutkannya satu persatu karena tak dapat ku tuliskan dengan sebuah pena

Di pantai kami menghabiskan waktu untuk berdiskusi dengan berbagai topik seprti pendidikan dan masalah di daerah kami tercinta. Kami saling mendengarkan masing – masing harapan kami ke depan dan berusaha menyatukannya untuk dapat dilakukan bersama – sama. Terkadang cahaya camera handphone terlihat dari arah muhari yang berusaha mencuri gambar dari kami. Muhari dan Andi Munandar terus menjelaskan berbagai permasalah dengan alternatif solusi.Andi dan Muhari yang bertekad akan fokus pada dunia pendidikan terus berdialog diselingi canda tawa. Terkadang kami termenung sebentar untuk merpikir. Selanjutnya kami berjalan dalam putihnya pasir pantai. Hari itu menjadi sangat menarik walaupun tidak banyak sahabat ku yang lainnya datang.

Kenangan ini akan selalu hidup dalam hati terdalam dan catatan kecilku dan ini lah gambaran sosok salah satu sahabat terbaik ku.

Andi Munandar

Aku melihat Andi Munandar adalah sosok yang religius, cerdas, visioner, teruji, istiqomah, sabar dll. Salah satu kader terbaik angkatan kami.menjadi suri tauladan diantara kami semua tentang bagiamana kelembutan akhlak mengalahkan sebuah ketidakadilan dan kejahatan.beliau memiliki impian yang tulus ke depan. Aku bangga menjadi sahabat beliau sampai kapanpun.dan aku berharap kita dapat terus bersama dalam menyatukan mimpi kita semua menjadi sebuah kenyataan.aku sangat yakin kelak Andi akan menjadi agen perubahan yang akan menjadi penggerak kemajuan Aceh Singkil. Lanjutkan perjuangan dan mimpi mulia mu sobat.

Muharri Aqli

  
Muhari Aqli adalah sebuah nama yang keren dan indah. Beliau merupakan sahabat terdekat ku sampai sekarang ini.Ia adalah sosok yang inovatif,cerdas,multi talenta, visioner dll. Dalam berbagai kegiatan ia tampil penuh dengan tanggung jawab dan selalu ada dan kapan pun. Aku beruntung bisa berjumpa dengan dia karena ia salah satu alumni terbaik angkatan ku. Dengan berbagai prestasi ia tampil sederhana apa adanya. Aku yakin ia kelak akan menjadi agen of change bersama dengan Andi Munandar di Aceh Singkil. Kejar mimpimu kawan.

  • Share:

You Might Also Like

2 komentar